Kamis, 05 Juni 2014

Masyarakat Desa Majasari Sambut Panen Raya



Ada yang berbeda pada pelaksanaan menyambut panen raya pada tahun 2014  di desa Majasari, pada rabu (29/4/14) selain pesta rakyat dengan pementasan wayang kulit semalam suntuk Pemdes Majasari juga menggandeng beberapa perusahaan untuk mensponsori dan menyemarakan pesta panen atau lazim dikenal dengan Mapag Sri tersebut dengan menggelar undian berhadiah bagi masyarakat.
Menurut Kaur. Ekbang Kurmadi atau biasa dipanggil Wa Raksabumi baru ada dua sponsorship yang bersedia menyemarakan pesta panen Mapag Sri yaitu salah satu perusahaan obat mag dan operator seluler "Kami mengapresiasi perusahaan-perusahaan yang bersedia ikut menyamarakan pelaksanaan Mapag Sri tahun ini, Tahun-tahun kedepan desa harus bisa mendapatkan sponsor penuh dalam pelaksanaan kegiatan tradisi desa." ungkapnya.
Raksabumi juga mengharapkan partisipasi dunia usaha terkhusus perusahaan formulator obat-obat pertanian untuk bisa menyokong pelaksanaan tradisi desa, karena kebanyakan upacara tradisi desa berkaitan dengan pertanian seperti Mapag Sri, Mendem Sedekah Bumi, Sangkredan (mider tamba) dan lain-lain, "Perusahaan obat pertanian mempunyai target pasar yang jelas di desa dan seharusnya mereka juga mempunyai tanggung jawab sosial dalam ikut serta melestarikan budaya tradisi desa yang berkaitan dengan pertanian." jelas Raksabumi.
Mapag Sri adalah upacara yang dilaksanakn dengan tujuan unutk mengungkapkan rasa syukur kepada sang pencipta atas tibanya masa panen, dengan cara melaksanakan do'a bersama di Balaidesa dilanjutkan dengan pergelaran kesenian wayang kulit sehari semalam.


sumber: http://www.majasari.desa.id/2014/05/sambut-panen-raya-pemdes-gelar-berbagai.html

0 komentar:

Posting Komentar